Thursday, September 17, 2015

No Bake Chocolate Biscuit Cake

Assalamu'alaykum

Nemu resep no bake cake itu rasanya menyenangkan, gimana gak dengan adanya si bocil Naafi saya agak malas untuk baking2 yg butuh persiapan dan konsentrasi penuh #itu kalau saya. Kebetulan disertai video cara membuatnya dan ternyata simple serta yg terpenting bahan2 nya semua ada dirumah. Tekstur cake ini padat, nyoklat dan lebih enak diamakan dalam keadaan dingin :).

Bahan-bahan :
  • 800 gr biskuit regal
  • 100 gr kacang (saya pakai almond) cincang halus
Sirup Coklat :
  • 200 gr gula
  • 60 gr unsweetened cocoa powder
  • 240 ml air
  • 150 gr butter
  • 1 sdt vanilla extract
Ganache Coklat :
  • 120 gr whipping cream
  • 120 gr bittersweet coklat, cincang kasar
Cara Membuat :
  • Remukkan biskuit jadi kepingan2 kecil didalam mangkok besar. Panaskan pan memakai api sedang dan panggang kacang sampai toasted
  • Masukkan kacang yg sdh dipanggang kedalam mangkok besar berisi biskuit
  • Siapkan saus coklatnya
  • Didalam panci sedang masukkan gula dan coklat bubuk. Aduk hingga tercampur rata
  • Masukkan mentega, aduk2 hingga meleleh dan tercampur rata kira2 7-8 menit
  • Matikan api dan angkat dari kompor. Tambahkan vanilla ekstrak. Diinginkan sirup coklat antara 10-15 menit
  • Tuangkan sirup kedalam mangkok biskuit dan kacang, aduk hingga semua tercampur rata dengan menggunakan spatula atau sendok
  • Pindahkan kedalam loyang bongkar pasang diameter 23 cm.
  • Tekan dengan menggunakan punggung sendok atau spatula hingga rata. Masukkan kdelam lemari es kira2 30 menit-1 jam sebelum disiram dengan ganache coklat
  • Persiapkan ganache coklatnya. Masukkan krim kedalam panci kecil dan panaskan hingga hangat saja. Masukkan cincangan DCC aduk2 hingga meleleh dan tercampur rata.
  • Keluarkan biskuit cakenya dari dalam kulkas dan siram ganache coklat diatasnya, Ratakan.
  • Masukkan kembali kedalam kulkas antara 3-4 jam atau semalaman sebelum disajikan.
Chocolate Biscuit Cake #1



Chocolate Biscuit Cake #2

Chocolate Biscuit Cake #3


No comments: